centroriau.id,Simandolak — Pemerintah Desa Simandolak, Kecamatan Benai ,Kabupaten Kuansing,terus menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan publik yang optimal kepada seluruh masyarakat.
Dengan semangat profesionalisme,jajaran perangkat desa bekerja memberikan pelayanan administrasi yang cepat,akurat,serta humanis.
Suasana pelayanan tampak berlangsung di kantor Desa Simandolak pada Kamis pagi (06/11/2025),di mana masyarakat dapat secara langsung mengurus berbagai keperluan administrasi dengan pendampingan perangkat desa yang sigap dan komunikatif.
Di bawah kepemimpinan Kepala Desa Pikri, pemerintah desa Simandolak terus membangun harmonisasi kerja yang solid dan berbasis pelayanan prima.
“Pelayanan publik menjadi prioritas utama dalam roda pemerintahan desa dan kami akan terus berupaya menjadi pelayan terbaik bagi masyarakat sehingga setiap warga yang datang merasa terlayani dengan baik,”Ujar Pikri.
Kepala Desa Simandolak,Pikri,juga menegaskan bahwa seluruh perangkat desa mempunyai tugas mulia dalam memastikan kesejahteraan sosial masyarakat dapat terwujud melalui administrasi yang tertib,cepat,dan tanpa mempersulit warga.
Pelayanan publik yang baik merupakan cerminan tata kelola roda pemerintahan desa yang sehat dan dipercaya masyarakat.Kami berupaya selalu terbuka dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati,”Pungkasnya.
Pemerintah Desa Simandolak menjadi representasi nyata pelayanan publik yang profesional dan menjunjung tinggi etika birokrasi.Sinergi yang kuat antar perangkat desa dan lembaga desa menjadi modal penting dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera, berdaya,dan mandiri.**
